Selasa, 09 Juli 2013

REMPAH : TUMBUHAN BERAROMA DAN RASA KHAS

    Berbagai jenis tumbuhan yang memberikan aroma dan rasa khusus pada makanan dan minuman disebut rempah. Selain sebagai penyedap makanan, rempah juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku obat dan jamu. Rempah-rempah umumnya hidup di daerah tropis, termasuk di Indonesia.
    Rempah dapat berupa tumbuhan berkayu maupun tumbuhan terna. beberapa jenis rempah yang berupa tumbuhan berkayu antara lain cabai, cengkeh, lada, pala, asam, kayu manis, dan kemiri. Adapun rempah yang berbentuk terna antara lain jahe, kunyit, temu lawak, serai dan jinten. Pada umumnya, rempah dikeringkan dahulu sebelum digunakan. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kadar air, sehingga kandungan minyak asirinya lebih terasa.
 Pohon Kayu Manis
Rempah Makanan
    Beberapa jenis tumbuhan seperti asam, kayu manis, kemiri, dan jinten digolongkan sebagai rempah makanan. Asam (Tamarindus indica) merupakan spesies tumbuhan dari suku Fabaceae yang bertajuk daun rimbun. Bagian tanaman yang sering dimanfaatkan sebagai bumbu, sirup dan jamu adalah buahnya.
    Kayu manis (Cinnamomum zeylanicum) adalah spesies tumbuhan dari suku Lauraceae yang berasal dari Sri lanka. Tinggi tanaman ini dapat mencapai 17 m. Kulit batang bagian dalam yang telah dikeringkan biasanya digunakan sebagai penyedap makanan. Aroma harum dan rasa manis tanaman ini berasal dari komponen sinamil aldehida (Cinnamic aldehyde), eugenol, dan terpen.

 Kemiri
    Pohon kemiri (genus Aleurites) tumbuh dengan baik pada daerah yang berketinggian 150-1.000 m di atas permukaan laut. Anggota suku Euphorbiaceae ini dapat tumbuh sampai 10 m. Bagian yang sering dimanfaatkan sebagai rempah adalah bijinya. Biji kemiri memiliki kulit yang keras dan lembaga atau daging biji yang berwarna putih. 
 Jinten
    Jinten (Cuminum cyminum) merupakan tumbuhan terna setahun (annual herbi) dari suku Apiaceae atau Umbellifarae yang daunnya mirip dengan daun seledri. Bagian tanaman yang digunakan sebagai bumbu dan obat adalah buahnya. Buah jinten termasuk buah kering yang memiliki bentuk seperti buah padi. Rasa yang pedas dan aroma yang tajam berasal dari minyak asiri cumaldehyde.

 Daun Serai
Rempah Obat dan Pewangi
    Selain sebagai bumbu dapur, bagian batang dan daun serai (genus Cymbopogon) sering dimanfaatkan sebagai rempah obat dan pewangi. Anggota suku Poaceae ini memiliki bentuk rumpun dengan tinggi mencapai 2 m. Serai dari jenis Cymbopogon citatus, Cymbopogon nardus, Cymbopogon winterianus menghasilkan minyak geraniol atau minyak sitronela yang beraroma seperti jeruk lemon. Oleh sebab itu, serai juga digunakan sebagai bahan pembuatan iosion anti nyamuk, obat, kosmetika dan sabun.

Minyak asiri
Minyak Asiri
    Minyak asiri atau minyak mudah menguap (voletile oil) merupakan komponen utama rempah-rempah. Beberapa jenis minyak asiri sering disebut sebagai minyak essensial karena memiliki aroma dan rasa yang khas. Minyak ini umumnya diisolasi atau dimurnikan melalui proses destilasi atau ekstraksi. Meskipun tumbuhan yang masih muda menghasilkan lebih banyak minyak asiri, namun tumbuhan yang berumur tua lebih banyak menghasilkan minyak yang bermutu tinggi karena rendahnya kadar air di dalam bagian-bagian tanaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon maaf, Blog Ini dibuat dengan konten berbagai sumber untuk menumbuhkan cinta lingkungan pada generasi muda Indonesia baik flora, fauna maupun alamnya dan sama sekali tidak bertujuan komersial.

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.