"SELAMAT DATANG DI BLOG EKOGEO"(Pendidikan, Geografi dan Lingkungan)

Sabtu, 19 Desember 2015

MENGENAL GUNUNG-GUNUNG DI PULAU SUMATERA

   Pada postingan terdahulu telah diperkenalkan Gunung-gunung yang ada di P.Jawa, maka kami lanjutkan dengan memperkenalkan Gunung-Gunung yang ada di P.Sumatera. Gunung-gunung di Pulau Sumatera masih satu rangkaian dengan gunung-gunung di Pulau jawa dalam satu sistem sirkum pegunungan muda Mediterania. Usia terbentuknya relatif muda sehingga di Pulau Sumatera banyak ditemukan Gunung berapi aktif misalnya G.Leuser, G.Kerinci, G.Dempo, G.Talang dan sebagainya. Gunung Kerinci yang berketinggian 3805 meter diatas permukaan laut merupakan Gunung tertinggi di P.Sumatera sekaligus merupakan Gunung berapi tertinggi di Indonesia. Letaknya diperbatasan Provinsi Sumatera Barat dan Jambi.
  Gunung-gunung di P.Sumatera juga menjadi tempat berlindung dan pengungsian Fauna langka Indonesia yang hampir punah seperti Harimau Sumatera, Badak Sumatera , Beruang Madu, Macan Dahan, Gajah Sumatera dan Orang Utan Sumatera. Oleh karena itu lokasi di gunung-gunung Sumatera dijadikan Taman Nasional dan sebagian lain dijadikan Cagar alam. Ada 5 Taman Nasional di Sumatera yang terletak di pegunungan yaitu TN G.Leuser, TN. Batang Gadis, TN Kerinci Seblat, TN Bukit Barisan Selatan dan TN Bukit Tiga Puluh.Di Taman-taman Nasional inilah Harimau Sumatera dan Badak Sumatra yang terancam punah bertahan dan berlindung.
   Selain sebagai Taman Nasional Gunung yang memiliki panorama alam indah juga dijadikan sebagai bagian obyek wisata alam. Gunung-gunung di Sumatera juga menjadi target incaran para pendaki gunung yang ingin menggapai puncaknya terutama G.Kerinci dan G.Leuser. Namun dibalik keindahan gunung tetap ada sisi yang harus diwaspadai misalnya Gunung yang berstatus aktif apabila meletus maka akan menimbulkan bencana alam yang sangat merugikan penduduk yang berada disekitarnya. Salah Satu Gunung api aktif di Sumatera yang terus menerus mengeluarkan erupsi adalah  Gunung Sinabung di Sumatera Utara. Gunung yang tadinya dianggap sudah tidak aktif ini tiba-tiba meletus berulang-ulang dan menimbulkan kerugian serta penderitaan penduduk yang tinggal disekitar kaki gunung. 
   Bencana lain seperti angin Fohn atau angin jatuh panas yang berasal dari pegunungan Bukit Barisan sering menimbulkan kerusakan pada tanaman perkebunan dan menyebabkan kegagalan panen penduduk di P.Sumatera. Angin Fohn ini di Sumatera Utara dikenal dengan nama angin Bahorok.Namun dibalik bencana itu Gunung menyimpaan kekayaan sumber daya alam yang tak terhingga, baik berupa hasil hutannya maupun hasil tambangnya. Untuk Hasil Tambang akan dibahas pada postingan berikutnya.
G.Anak Krakatau (816 m) Provinsi Lampung
G.Abong-abong (2985 m) Provinsi N.Aceh Darussalam
G.Bendahara (3010 m) Provinsi NAD-Sumatera Utara
G.Burni Tellong (2855 m) Provinsi N.Aceh Darussalam
G.Dempo (3159 m) Perbatasan Bengkulu-Sumatera Selatan
G.Dolok Martimbang (2354 m) Provinsi Sumatera Utara
G.Dolok Pinapan (2037 m) Provinsi Sumatera Utara
G.Geureudong (2855 m) Provinsi Nangroe Aceh Darussalam
G.Sinabung (2451 m) Provinsi Sumatera Utara
G.Kerinci (3805) perbatasan Provinsi Jambi dan Sumatera Barat
G.Landik (1702 m) Sumatera Barat
G.Leuser (3381 m) Provinsi Nangroe Aceh Darussalam
G.Marapi (2891 m) Provinsi Sumatera Barat
G.Masurai (2935 m) Provinsi Jambi
G.Nilo (2775 m) Provinsi Jambi
G.Ophir (2912 m) Provinsi Sumatera Barat
G.Patah (2617 m) perbatasan Provinsi Bengkulu dan Sumatera Selatan
G.Perkinson (2850 m) Provinsi Nangroe Aceh Darussalam
G.Peuet Sago (2780) Provinsi Nangroe Aceh Darussalam
G.Rajabasa (1281 m) Provinsi Lampung
G.Ratai (1882 m) Provinsi Lampung
G.Saulawah Agam (2780 m) Provinsi Nangroe Aceh Darussalam
G.Slebat (2383 m) perbatasan Provinsi Bengkulu dan Sumatera Selatan
G.Sibayak (2212 m) Provinsi Sumatera Utara
G.Dolok Sibuatan (2451m) Provinsi Sumatera Utara
G.Seminung (1881 m) Provinsi Lampung
G.Sihabuhabu (2306 m) Provinsi Sumatera Utara
G.Singgalang (2287 m) Provinsi Sumatera Barat
G.Sorik Merapi (2145 m) Provinsi Sumatera Utara
G.Sumbing (2597 m) Provinsi Jambi
G.Talang (2597 m) Provinsi Sumatera Barat
G.Tampulonanjing (2009 m) Provinsi Sumatera Utara
G.Tanggamus (2102 m) Provinsi Lampung
G.Tujuh (2750 m) Provinsi Jambi
Hutan G.Ulumasen (2390 m) Provinsi Nangroe Aceh Darussalam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon maaf, Blog Ini dibuat dengan konten berbagai sumber untuk menumbuhkan cinta lingkungan pada generasi muda Indonesia baik flora, fauna maupun alamnya dan sama sekali tidak bertujuan komersial.

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.