"SELAMAT DATANG DI BLOG EKOGEO"(Pendidikan, Geografi dan Lingkungan)

Minggu, 02 Oktober 2016

AUSTRALIA : BENUA TERKECIL DI DUNIA

    Australia adalah nama benua di wilayah Pasifik sekaligus nama negara merdeka anggota persemakmuran Inggris. Australia dijuluki negeri kanguru. Kanguru adalah hewan mamalia berkantung yang hanya hidup di Australia. Negara Australia berbatasan dengan Laut Timor dan laut Arafura di Utara, dengan laut Koral di Timur laut dan dengan samudera Pasifik serta Laut Tasmania di Timur serta samudera Hindia di sebelah Barat dan Selatan benua ini.
    Australia adalah benua dengan pegunungan yang paling sedikit jumlahnya, disamping juga merupakan benua terkering yang wilayah daratannya hampir merata. Setengah wilayahnya berbentuk plato yang sedikit lebih tinggi dari permukaan laut. Jaringan plato, bukit dan pegunungan rendah yang terdapat di dataran tinggi timur merupakan sumber air utama di australia dengan pusat Sungai Muray yang membentang antara negara bagian New Souh Wales dan Victoria. Sungai Muray beserta anak sungainya seperti S.Darling, S.Murrembidge dan S.Luchlan membentuk  wilayah bulan sabit yang subur. Padang rumput yang luas terletak di dataran rendah tengah. Wilayah ini sangat cocok untuk peternakan karena menyediakan makanan ternak yang berlimpah. Keadaan alam paling keras terdapat di plato barat besar. Di sini iklim sangat kering sehingga banyak terdapat padang pasir seperti gurun Gibson dan Victoria besar., lahan tumpukan batu koral, serta lahan gersang berupa semak-semak rumput dan rumput paku.

Terra Australis Incognito
    Nama Australia diberikan oleh pelaut Inggris Mattew Flinders.Ia mengacu pada tulisan ahli geografi Yunani kuno Ptolomeus, yang membuat peta dunia dan menyatakan bahwa ada daratan luas di bagian Selatan yang belum dikenal sehingga disebut Terra Australis Incognito atau daratan selatan yang belum dikenal. Dari sebutan inilah nama Australia diambil.

Tanah Buangan
    Pada tahun 1606 sebuah kapal Belanda dibawah pimpinan Williem Jansz menemukan Australia.Ia memasuki Teluk Carpentaria dan mendarat di Weipa. Daerah itu dinamainya Niewu Holland. Hasil temuan Jansz dikembangkan pelaut Belanda lainnya seperti Abel Jonszoon Tasman. Pelaut-pelaut Inggris juga menjelajah Australia seperti Williem Dampier (1688), James Cook (1770) dan Mattew Flinders (1802-1803). Pelaut Perancis Nicolas Baudin juga turut menjelajahi Australia pada tahun 1798-1802. Pemerintah Inggris memanfaatkan Australia sebagai tanah buangan para tahanannya yang sudah tidak tertampung di wilayah Inggris. Rombongan pertama tahanan Inggris ke Australia berangkat pada 13 Mei 1787, terdiri dari 6 kapal tahan dan 5 kapal migran. Rombongan ini dipimpin Kapten Arthur Philip yang telah diangkat menjadi gubernur New South Wales. Pada 26 Januari 1788 Philip mendirikan permukiman tetap pertama bangsa Eropa di Australia.Tempat itu dinamakannya Sydney Cove. Seluruh australia hingga sekarang memperingatinya sebagai Hari Australia. Wilayah pemukiman Eropa terus meluas ke seluruh Australia. Pada 1 Januari 1901 mereka bersatu menjadi Negara federasi persemakmuran Inggris.kekuasaan eksekutif dijabat oleh gubernur jendral. Ia diangkat dan diberhentikan oleh ratu atau raja Inggris. Adapun masalah pemerintahan ditangani Perdana Menteri bersama kabinetnya.

Peternakan
    Usaha peternakan Australia lebih maju daripada pertaniannya.. Sejak lama Australia dikenal sebagai penghasil daging biri-biri,kambing dan sapi. Australia juga penghasil benang wol terbesar yang dibuat dari bulu biri-biri. Dari sapi dihasilkan susu, keju dan mentega. Industri yang mengelola hasil ternak berkembang pesat. Disamping itu Australia juga kaya dengan hasil sumber daya alam, seperti emas, Batubara, timbel, besi, tembaga dan seng.

Gurun pasir
    Kawasan Australia terdiri dari banyak gurun. Ada tujuh gurun di benua ini, yaitu gurun besar Victoria, gurun Litle, gurun Gibson, gurun Pasir besar, gurun Tanami, gurun Simpson dan gurun Sturt. Nama-nama gurun tersebut diambil dari nama para penjelajah yang pernah memasuki wilayah tersebut. Misalnya gurun besar Victoria mendapatkan namanya daripenjelajah Ernest Giles (1835-1897) dalam ekpedisinya pada tahun 1875 dari pelabuhan Augusta ke Perth. Nama itu sendiri diabadikan sebagai penghormatan bagi Ratu Victoria. Gurun Simpson awalnya bernama gurun Arunta. Gurun ini dilintasi dari Selatan ke Utara di ujung bagian Timur untuk pertama kalinya oleh Burke dan Wilis dalam perjalanan mereka yang bernasib buruk pada tahun 1860-1861. Sebagian besar gurun ini tetap tidak terjelajahi dan baru dipetakan sepenuhnya melalui pengamatan udara pada tahun 1930-an. Dengan luas sekitar 145.000 km2 dan terletak di australia tengah, sebagian besar gurun ini tidak berpenghuni. Luas gurun di Australia yang mencapai 1.554.000 km2 membuat kawasan gurun di benua ini termasuk gurun terluas di dunia.
 Kawanan Burung Unta di Flinders Park, Australia
 Kawanan Kanguru Australia
 Keluarga Koala Australia
Induk Koala dan anaknya di pohon Eucalyptus

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mohon maaf, Blog Ini dibuat dengan konten berbagai sumber untuk menumbuhkan cinta lingkungan pada generasi muda Indonesia baik flora, fauna maupun alamnya dan sama sekali tidak bertujuan komersial.

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.